Pada hari, Rabu 5 Oktober 2022 telah dilaksanakan Sharing Session dengan topik “Tips Dan Strategi Tembus Hibah Penelitian Dan Jurnal Internasional Bereputasi Bidang Bahasa Dan Pendidikan” di Aula Ganesha Universitas Mahasaraswati Denpasar. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pimpinan dari Fakultas Bahasa Asing (FBA) Unmas Denpasar yakni Dekan FBA Unmas Denpasar, Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Sumber Daya, Ketua Program Studi Sastra Inggris Kaprodi Sastra Jepang, dan Ketua Unit Kehumasan FBA Unmas. Selain pimpinan dari FBA Unmas Denpasar, turut serta hadir pimpinan dari Universitas Teknokrat Indonesia yakni Wakil Rektor Bidang Akademik UTI, Dekan dan Wakil Dekan Bidang Akdemik, Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan UTI. Selain pimpinan di kedua lembaga, sharing session ini dihadiri oleh dosen dan mahasiswa Fakultas Bahasa Asing (FBA) Unmas Denpasar.
Kegiatan sharing session ini merupakan salah satu bentuk realisasi kerjasama antara FBA Unmas dengan Universitas Teknokrat Indonesia Bandar Lampung dalam bidang pendidikan. Momentum kegiatan kolaborasi ini adalah kesempatan yang sangat baik untuk membuka wawasan dan pemahaman peserta terhadap strategi dan peluang untuk tembus hibah penelitian dan jurnal internasional bereputasi bidang Bahasa dan Ilmu Pendidikan. Tiga Narasumber yang dihadirkan pada sharing session ini yakni:
1. Akhyar Rido, M.A., P.hD. dengan topik diskusi Fundamentals of Research and Reasearch Article’s Preparation.
2. Dr. Heri Kuswoyo, S.S., M.Hum. dengan topik diskusi Kendala / Hambatan dan strategi dalam publikasi Artikel Ilmiah Bereputasi, Perspektif Editor dan Reviewer.
3. Berlinda Mandasari, M.Pd., dengan topik diskusi Teknik Penulisan Proposal Penelitian Hibah Kemendikbudristek Tahun Usulan 2022
Rangkaian kegiatan sharing session ini adalah penandatanganan Memorandum of Agreement (MOA) dalam pelaksanaan MBKM, penelitian, dan pengabdian masyarakat antar kedua lembaga. Bentuk Program yang direncanakan dalam kerjasama ini adalah kerjasama dalam bidang pendidikan dalam program pertukaran mahasiswa Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Kerjasama dalam pelaksanaan pelatihan metodologi pembelejaran bahasa Inggris, kerjasama dalam kegiatan kuliah tamu dan seminar bersama, kerjasama dalam bidang publikasi ilmiah, dan peningkatan kualitas jurnal, kerjasama bidang penelitian, kerjasama bidang pengabdian masyarakat, dan kegiatan lainnya yang disepakati bersama. Dengan ditandatanganinya perjanjian kerjasama antara Fakultas Bahasa Asing (FBA) Unmas Denpasar dan Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan Universitas Teknokrat Indonesia semoga dapat meningkatkan efektifitas, efisiensi, produktivitas, kreativitas, inovasi, mutu dan relevansi pelaksanaan Tridharma Perguruan tinggi untuk meningkatkan daya saing bangsa.
Semoga dengan berakhirnya kegiatan sharing session ini dapat membuka wawasan peserta seminar tentang Tips Dan Strategi Tembus Hibah Penelitian Dan Jurnal Internasional Bereputasi Bidang Bahasa Dan Pendidikan. Selain itu kegiatan ini nantinya dapat menjadi penghubung antar unit untuk saling berkolaborasi dan saling mendukung dalam setiap program yang dilaksanakan.