Sehubungan dengan akan berakhirnya masa jabatan Dekan Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar, dengan ini Panitia Seleksi Calon Dekan membuka peluang pada seluruh Dosen terbaik di lingkungan Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati yang memenuhi persyaratan dan ketentuan yang berlaku untuk mengikuti Seleksi Calon Dekan Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar Periode 2025 – 2029.
Persyaratan Bakal Calon Dekan di Lingkungan Unmas Denpasar sebagai berikut:
1) Beriman & bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2) Dosen yang bersangkutan merupakan Dosen Tetap Unmas Denpasar.
3) Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit Pemerintah.
4) Berijazah S3 dengan jabatan akademik minimal Lektor atau berijazah S2 dengan jabatan akademik minimal Lektor.
5) Memiliki masa kerja miniman 5 (lima) tahun di Unmas Denpasar.
6) Bersedia menjadi Bakal Calon Dekan dan mengikuti semua proses seleksi yang dinyatakan dengan surat pernyataan.
7) Belum menduduki jabatan Dekan untuk 2 (dua) kali masa jabatan.
8) Bersedia menyampaikan Curiculum Vitae atau Daftar Riwayat Hidup.
9) Bersedia menyampaikan Visi, Misi dan Program Kerja di hadapan Rapat Senat Fakultas.
10) Sanggup bertugas penuh sebagai Dekan dan tidak merangkap jabatan pada instansi lain baik pemerintah maupun swasta yang dinyatakan dalam surat pernyataan bermaterai.
11) Surat Pernyataan tidak pernah terlibat dalam kasus pidana yang dinyatakan dengan putusan pengadilan yang mempunyai kekuatan hukum.
12) Surat Pernyataan tidak pernah melakukan plagiarisme sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan.
Linimasa:
No |
Tanggal |
Agenda |
1 |
6-11 Desember 2024 |
Sosialisasi |
2 |
12-14 Desember 2024 |
Penerimaan & Verifikasi Berkas |
3 |
16-20 Desember 2024 |
Penyampaian Visi, Misi dan Program Kerja |
4 |
21 Desember 2024 |
Penetapan Calon Dekan |
5 |
23 Desember 2024 |
Penyampaian Berita Acara Penetapan Calon Dekan oleh Senat Fakultas kepada Rektor Unmas Denpasar |
6 |
26-28 Desember 2024 |
Uji Kelayakan Calon Dekan |
7 |
30 Desember 2024 |
Penyampaian Rekomendasi Hasil Uji Kelayakan kepada Rektor Unmas Denpasar |
8 |
31 Desember 2024 |
Penetapan Dekan Terseleksi oleh Rektor Unmas Denpasar |
Berikut template berkas yang harus diisi oleh Calon Dekan:
1. Surat Pernyataan Kesediaan Bakal Calon
2. Surat Pernyataan Sanggup Bertugas Penuh sebagai Dekan
3. Surat Pernyataan Tidak Terlibat Kasus Pidana
4. Surat Pernyataan Tidak TErlibat Plagiarisme